BerandaKARIMUNBKMT Kecamatan Kundur Bagikan...

BKMT Kecamatan Kundur Bagikan 600 Bungkus Takjil Untuk Pengendera di Jalan

Google search engine

KUNDUR, kabarkarimun.com – Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kecamatan Kundur membagikan 600 takjil untuk pengendara yang melintas di jalan raya. Takjil dibagikan setiap harinya 200 bungkus di beberapa lokasi selama tiga hari selama bulan Ramadhan sejak Rabu (28/3/2023).

Pembagian takjil tersebut dimulai dari selesai sholat Asyar dengan sasaran para pengendara usai pulang beraktivitas. Kegiatan ini dalam rangka mengisi bulan Ramadhan 1444 H sekaligus berbagai rezeki. Terlihat puluhan ibu-ibu, pengurus serta anggota BKMT Kecamatan Kundur tampak antusias.

Saran Berita  Waspada Jelang Idul Fitri Beredar Makanan dan Minuman Kadaluarsa

Ketua BKMT Kecamatan Kundur Rusmiati mengatakan pembagian takjil sebagai sarana silaturahmi sekaligus berbagai di bulan yang penuh berkah. Kegiatan ini juga untuk memotivasi agar sejumlah organisasi maupun BKMT yang lainya dapat melakukan hal serupa.

“Alhamdulillah BKMT Kecamatan Kundur dipercaya untuk menjalankan amanah dari bupati Karimun, Pemda, hamba Allah menyalurkan takjil,”katanya.

Saran Berita  Tak Masuk Daftar Bacaleg, Raja Bakhtiar Fokus Pilbup Karimun 2024

Rusmiati juga mengaku senang dapat berbagai rezeki di bulan Ramadhan. Sementara Rohani anggota DPRD kabupaten Karimun juga ikut membagikan takjil. Rohani juga mengapresiasi kegiatan pembagian takjil tersebut. Harapanya BKMT lebih kompak dalam mengisi berbagai kegiatan.(mas)

SARAN BERITA
Google search engine