KARIMUN, kabarkarimun.com – Satlantas Polres Karimun melaksanakan latihan pra operasi Keselamatan Seligi tahun 2023 di Rupatama Polres Karimun, Senin (6/02/2023).
Kegiatan latihan pra operasi tersebut dihadiri Wakapolres Kompol Petra C.K. Tumengkol SIK mewakili Kapolres Karimun AKBP Ryky W. Muharam SH SIK.
Ataa nama Kapolres, Kompol Petra C.K. Tumengkol mengatakan, sekitar 60 personel akan diterjunkan di operasi tersebut.
“Operasi Kepolisan dengan sandi Keselamatan Seligi 2023 ini akan dilaksanakan selama 14 har mulai dari tanggal 7-20 Februari. Jumlah personel yang terlibat sebanyak 60 orang,” ucapnya.
Operasi kepolisian kewilayahan dengan sandi operasi “Keselamatan Seligi 2023” ini merupakan operasi Harkamtibmas yang untuk meningkatkan kepatuhan, dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas serta menurunkan jumlah pelanggaran maupun kecelakaan lalu lintas.
Pelaksanaannya juga tetap mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif disertai persuasif serta humanis dalam rangka cipta kondisi Kamseltibcarlantas menjelang Idul Fitri 1444 Hijriah/tahun 2023.
“Diharapkan kepada seluruh personel yang terlibat dalam operasi ini agar melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya sesuai dengan prosedur. Hindari tindakan yang dapat menyakiti hati masyarakat, lakukan tindakan dengan tegas dan humanis,” tutupnya. (nku)