KARIMUN, kabarkarimun.com – Bupati Karimun Dr H Aunur Rafiq SSos MSi resmi menutup pelaksanaan Kejuaraan Daerah (Kejurda) Motorcross di Sirkuit Desa Pongkar, Kecamatan Tebing, Minggu (8/01/2023) sore.
Kejurda Motocross ini diselenggarakan oleh Karimun Otomotif selama dua hari yakni 7 Januari-8 Januari 2024.
Bupati Karimun Aunur Rafiq dalam sambutannya menyampaikan bahwa sirkuit yang ada di Desa Pongkar telah dipermanenkan sebagai tempat bagi para pemuda di Karimun untuk menyalurkan bakatnya di cabang olahraga motorcross.
“Sirkuit yang ada di Desa Pongkar telah kami tetapkan sebagai sirkuit motorcross permanen yang diperuntukkan bagi pemuda atau crosser di Karimun. Sehingga setiap ada kejuaraan tidak perlu lagi pindah-pindah lokasi,” kata Bupati.
Bupati Aunur Rafiq mengaku senang melihat antusias tinggi dari para pecinta motorcross yang ada di Karimun. Dimana kejuaraan-kejuaraan motorcross kini rutin dilaksanakan.

Dirinya meyakini cabang olahraga motorcross di Kabupaten Karimun akan terus berkembang, dan menorehkan prestasi di segala tingkatan.
“Terakhir para anak-anak kita berhasil menyumbangkan medali pada cabang olahraga motorcross di Porprov Kepri. Pemerintah daerah sangat mengapresiasi ini,” ucapnya.
Dengan adanya sirkuit permanen ini, Bupati Aunur Rafiq berharap para pecinta otomotif khususnya motorcross di Karimun dapat menjaga dan memanfaatkannya sebaik mungkin untuk mengembangkan bakat sehingga mampu menorehkan prestasi gemilang ke depannya.
Bupati juga memastikan sirkuit permanen di Desa Pongkar akan terus dikembangkan dengan harapan dapat menjadi sirkuit berkualitas, dan mampu mendongkrak daya tarik wisatawan.
“Melalui sirkuit permanen ini juga kita tunjukkan bahwa Karimun sebagai daerah perbatasan antusias pecinta otomotifnya sangat tinggi, dan punya semangat luar biasa untuk menjadi crosser yang hebat dan berprestasi,” papar Bupati.
Terakhir, Bupati juga memberi apresiasi kepada pihak panitia penyelenggara event motocross yang telah sukses menyelenggarakan Kejurda motorcross tersebut.
“Terima kasih kepada semua panitia yang terlibat. Insha Allah kejuaraan seperti ini akan kembali kita gelar. Pemerintah daerah selalu hadir dan mendukung,” pungkasnya.(ifa)