BerandaKARIMUNBLT Tahap III Cair,...

BLT Tahap III Cair, 164 KK Sebele Ngaku Lega

Google search engine

KUNDUR, kabarkarimun.com – Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa tahap III sudah dicairkan pada Senin, 5 Juli 2021. Meski hanya menerima Rp300.000 ribu, namun 164 kepala desa (KK) Desa Sebele, Kecamatan Belat, Kabupaten Karimun mengaku lega.

Besaran BLT DD yang diterima setiap KK untuk periode bulan Maret 2021. Bantuan tersebut diserahkan langsung pada masing-masing warga di kantor desa setempat.

“Bagi saya dan keluarga, bantuan uang tunai Rp300.000 ini sangat berharga. Uangnya bisa dibelikan untuk kebutuhan hidup sehari-hari bersama keluarga,” kata seorang warga penerima BLT bernama Jamiun.

Saran Berita  Hari Ini 30 Finalis Jom Mancing Bupati Cup 2023 Berebut Hadiah Utama Sepeda Motor

Jamiun mengaku, adanya BLT memang sangat dinanti seluruh warga desa. Terlebih di tengah pademi Covid 19 yang masih melanda, sehingga bisa dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan hidup.

“Sekarang ekonomi lagi sulit. Jadi, BLT menjadi solusi untuk memenuhi kebutuhan,” paparnya.

Foto bersama Kepala Desa Sebele, Bhabinkamtibmas, Babinsa, dan warga penerima BLT DD.

Sementara Kepala Desa Sebele Abdul Latif mengaku, BLT DD sudah diserahkan pada masing-masing warga sesuai dengan data. Artinya warga penerima BLT langsung mendatangi kantor desa dengan mengedepankan protokol kesehatan.

Saran Berita  Awal 2023 Muncul Satu Kasus DBD, Puskesmas Kundur Utara Gencar Lakukan Fogging

“Alhamdulillah penyerahan BLT Dana Desa berlangsung tertib, lancar serta mematuhi protokol kesehatan. Kami berharap BLT Dana Besa benar-benar dimanfaatkan untuk kebutuhan hidup sehari-hari,” harap Abdul Latif.

Pantauan di lapangan, penyerahan BLT Dana Desa dilaksanakan di kantor Desa Sebele Kecamatan Belat dihadiri Bhabinkamtibmas Desa Sebele dari Polsek Kundur Utara, Babinsa Desa Sebele dari Koramil 03 Kundur, Kepala desa serta perangkat desa setempat. Penyerahan BLT sudah mematuhi protokol kesehatan. (mas)

SARAN BERITA
Google search engine